Bisnis Konsultasi Otomotif, Keahlian, Modal Awal, Jumlah Pegawai, Teknik Marketing, Penghasilan Tambahan, Studi Kasus
Gambaran Tentang Bisnis ini Bisnis Konsultasi Otomotif
Perkembangan industri otomotif saat ini semakin pesat. Hal ini seiring dengan tuntutan kebutuhan akan alat transportasi dan gaya hidup masyarakat yang mengarah pada kepraktisan. Kondisi ini tentu saja merupakan peluang bagi munculnya bisnis konsultan otomotif secara online.
Gntuk merintis bisnis ini, Anda perlu memposting tip dan trik mengenai perawatan seputar kendaraan. Selain itu, Anda juga perlu meng-update setiap informasi mengenai perawatan ken¬daraan sehingga pengunjung website benar-benar terbantu dengan tip dan trik yang Anda berikan. Jika sudah demikian, Anda akan lebih mudah mengarahkan pengunjung untuk mempromosikan produk-produk dari sponsor. Berkenaan dengan hal tersebut, penghasilan yang Anda peroleh melalui bisnis ini bukanlah dari pengunjung website, melainkan para sponsor yang mengiklankan produknya di website Anda. Oleh sebab itu, Anda harus menjalin kerja sama dengan para produsen otomotif baik mobil atau sepeda motor, spare part, pelumas, dan lain sebagainya yang berhubung-an dengan dunia otomotif.
Keahlian yang Dibutuhkan di Bisnis Konsultasi Otomotif
Untuk bisa menjalankan dan mengembangkan bisnis konsultan otomotif ini, pastilah Anda harus memiliki keahlian dan pengetahuan yang memadai di bidang otomotif. Jika Anda tidak berkompeten dalam bidang otomotif, sebaiknya Anda tidak coba-coba dengan bisnis ini. Mengapa demikian? Pengunjung website akan menilai kapabilitas Anda. Apabila Anda berkompeten, maka tip dan trik yang Anda berikan akan dipercaya dan pengunjung tidak ragu-ragu lagi untuk mengunjungi website Anda secara terus-menerus. Mamun sebaliknya, jika Anda kurang kompeten, maka tip dan trik Anda tidak akan dipercaya oleh pengunjung dan akibatnya pengunjung enggan untuk mengunjungi website Anda kembali.
Modal Awal yang Dibutuhkan untuk Bisnis Konsultasi Otomotif
Dalam bisnis ini, Anda tidak perlu menjual produk apapun. Di sini Anda hanya perlu memberikan saran-saran, tips dan trik, serta nasihat berkenaan dengan perawatan kendaraan. Selain itu, Anda
juga bisa memberikan tips dan trik mengenai cara memilih kendaraan yang berkualitas. Anda bisa menyewa server murah seharga Rp. 600.000,- per tahun dan memasang script forum diskusi online seperti phpBB yang didapatkan secara gratis. Sebagai informasi, phpBB ini biasanya disertakan dalam fasilitas sewa selama si penyedia menawarkan fasilitas Fantastico. (Jmumnya. semua server memiliki fasilitas ini.
Jumlah Pegawai yang Dibutuhkan Dalam Menjalankan Bisnis Konsultasi Otomotif
Jika Anda memenuhi syarat keahlian yang dibutuhkan, maka Anda bisa menjalankan bisnis ini seorang diri. Artinya, Anda tidak membutuhkan seorang ahli otomotif untuk memberi saran, tip dan trik, serta nasihat kepada para pengunjung website Anda. Namun, jika bisnis ini mulai berkembang, Anda perlu mempertimbangkan untuk mempekerjakan seorang karyawan yang membantu Anda memberikan solusi atas permasalahan yang dihadapi oleh para pengunjung website Anda. Dia tidak perlu pintar menulis. Yang penting, dia tahu dunia otomotif.
Potensi Pasar Bisnis Konsultasi Otomotif
Bisnis konsultan otomotif ini bisa menjangkau pasar lokal, nasional, bahkan internasional. Khusus untuk menjangkau pasar internasional, Anda harus memposting saran, tip dan trik, serta nasihat dalam Bahasa Inggris.
Teknik Marketing dan Promosi yang Digunakan dalam Bisnis Konsultasi Otomotif
Untuk mempromosikan bisnis ini, Anda bisa melakukannya baik secara offline maupun online sebagai berikut:
- Membuat brosur yang kemudian dibagikan kepada pengunjung pameran otomotif atau toko-toko yang berkaitan dengan otomotif.
- Meiakukan "viral marketing" yaitu pemasaran yang mampu menimbulkan dampak seperti kuman. Viral marketing ini dapat Anda lakukan dengan menampilkan elemen yang mampu "memperdaya pengunjung" untuk mengikutinya, misalnya menampilkan link "Tell a Friend" yang secara otomatis memu-dahkan pengunjung untuk ikut mempromosikan website Anda ke teman-temannya.
- Menyediakan ruang khusus untuk mendorong pengunjung memberikan alamat emailnya, sehingga Anda bisa memberikan informasi mengenai update konten website terutama saran, tips dan trik, serta nasihat yang diberikan.
- Berpartisipasi dalam kelompok dan forum diskusi yang mengangkat tema sesuai dengan konten website Anda.
- Menampilkan link-link dari website sumber misalnya produsen otomotif atau spare part, dan lain sebagainya.
Hal Penting yang Perlu Diketahui Tentang Bisnis Konsultasi Otomotif
Meskipun bisnis konsultan otomotif ini merupakan bisnis online yang memanfaatkan jaringan internet, namun bisnis ini tetaplah harus bisa dipertanggungjawabkan. Artinya, Anda harus mampu mempertanggungjawabkan setiap unsur konten website Anda termasuk kebenaran atas saran, tip dan trik, serta nasihat yang Anda posting. Jika informasi yang diberikan tidak benar atau bahkan menyesatkan, maka hal tersebut bisa menjadi bumerang bagi bisnis Anda sendiri. Oleh sebab itu, Anda perlu mengkaji, meneliti, dan mencermati setiap artikel yang akan Anda posting ke halaman website Anda.
Penghasilan Tambahan dalam Bisnis Konsultasi Otomotif
Dari bisnis ini, Anda bisa memperoleh penghasilan tambahan yang cukup besar. Anda bisa membuat daftar email dari target pasar untuk produk otomotif tertentu. Daftar email tersebut bisa Anda tawarkan kepada produsen produk otomotif yang bersangkutan sehingga mereka bisa meraih target pasar tersebut. Sebagai contoh misalnya, Anda membuat daftar email pengguna kendaraan dengan merek Honda. Anda bisa menawarkan daftar email tersebut kepada produsen kendaraan Honda baik untuk segmen sepeda motor maupun mobil dan juga produsen spare part Honda agar mereka bisa menawarkan produk-produk baru secara langsung kepada pasar sasaran melalui email.
Studi Kasus Bisnis Konsultasi Otomotif
Bisnis sebagai konsultan otomotif di Indonesia belum terlalu banyak digeluti. Hal ini mengindikasikan bahwa peluang bisnis ini masih terbuka lebar dan persaingan bisnis belumlah terlalu ketat. Meskipun di Indonesia belum banyak yang berkiprah di bisnis ini, namun lain halnya dengan di negara-negara maju seperti Amerika Serikat dan negara-negara Eropa. Salah satu konsultan otomotif yang memberikan layanan secara online adalah Auto Advice.
Setiap pengunjung yang ingin mengontak pemilik atau pengelola website telah disediakan form khusus, dimana pengunjung harus memasukkan nama, alamat email, dan pesan atau pertanyaan yang ingin disampaikan.
Adanya alamat email dari pengunjung memungkinkan Auto Advice untuk menjalin hubungan secara berkesinambungan dengan pengunjung yang membutuhkan sarannya. Dengan demikian, Auto Advice akan lebih mudah merekomendasikan merek kendaraan tertentu, spare part, pelumas, dan produk lainnya yang berhubungan dengan otomotif sesuai dengan permasalahan yang dihadapi oleh pengunjung.
Postingan Populer
- Job Creator, Konstruksi, Model, Kewirausahaan Sosial, Social Entrepreneurship
- Bisnis Konsultasi Otomotif, Keahlian, Modal Awal, Jumlah Pegawai, Teknik Marketing, Penghasilan Tambahan, Studi Kasus
- Peluang Bisnis, Produk Kecantikan, Modal Awal, Jumlah Pegawai, Potensi Pasar, Penghasilan Tambahan, Studi Kasus Bisnis
- Peluang Usaha Layanan Administrasi Online, Keahlian Yang dibutuhkan
- Bisnis Desain Iklan Banner, Keahlian, Modal Awal, Jumlah Pegawai, Penghasilan Tambahan, Studi Kasus